Saturday, 12 October 2013

Roti Caleg

Tidak seperti biasanya. Malam itu Trimo berulang kali melakukan takbirotul ihrom. "Apa sebenarnya terjadi?" Trimo bertanya dalam hatinya sendiri karena tak kunjung menemukan kekhusu`an dalam tahajjudnya sebagaimana pada malam-malam sebelumnya. "Kenapa pikiranku kacau?" Tanyanya lagi.
*****
Lelaki yang telah beruban pada beberapa helai rambutnya itu terus memutar tasbih seraya berfikir. Dia mengingat-ingat apa saja yang dilakukannya seharian tadi. Semenjak subuh, Trimo tidak keluar rumah. Pada hari ini jadwal Trimo menghatamkan al-qur'an di mushalla kecilnya. Dia tidak bertemu siapa pun kecuali istrinya setiap akan melaksanakan sholat berjama'ah. Seharian pula Trimo berpuasa. Jadi tak mungkin dia makan barang yang bukan haknya.
Meski tergolong keluarga yang sederhana, tapi Trimo merupakan orang yang teguh menjalankan kehidupan beragama. Keberagamaan Trimo lebih pada prilaku kehidupannya. Dia bukan orang yang pandai berceramah mengutip firman-firman Tuhan atau sabda-sabda Rosul. Apalagi sampai mengkafirkan dan menyesatkan orang lain. Trimo juga tidak menampakkan prilaku beribadahnya secara terang-terangan dengan memakai jubah, surban, atau memanjangkan jenggot dan menghitamkan dahinya. Dia berdandan laksana orang tani desa pada umumnya, paling-paling hanya kopiah hitam yang sering menemaninya.
Dakwah bil hal begitu para mubaligh menyebutnya. Ketika semua orang berlomba-lomba mengkomersilkan dirinya, termasuk para “oknum mubalighTrimo justru berusaha untuk mewakafkan dirinya pada umat. Dia Tanami halaman di pekarangan rumahnya dengan kebutuhan sehari-hari, ada pohon pisang, pepaya, mangga, nangka, ketela, kemangi, dan tomat, terong serta cabe. Ada juga tanaman obat seperti jeruk nipis, sirih, jahe, kunyit dan temulawak. Hampir setiap hari para tetangganya mampir untuk mencari keperluan sehari-hari dipekarangannya tanpa dipungut biaya. 
“Aku bukan orang pandai mengaji, juga bukan orang yang kaya, maka beginilah caraku berdarma pada masyarakat.” Ujarnya ketika ditanya tetangga perihal hasil kebunnya yang diobral tanpa dijual.
 
“Tapi kan itu bisa jadi sumber penghidupan
panjenengan pak?” tanggap si tetangga.
“Ah, kalau masalah itu biar Allah saja yang mengatur. Insyaallah niat baik akan dibalas kebaikan pula.” Pungkas Trimo dengan mantap.
Selain kedermawanannya, Trimo juga dikenal sebagai orang yang menjaga makanannya. Hampir semua asupan makanan yang dikonsumsi harus diketahui asal-usulnya. Beras yang dimakan, hasil dari panenan di sawahnya sendiri. Sedangkan lauk-pauknya berasal dari kolam ikan atau ternak unggas di belakang rumahnya. Hampir semuanya didapat dari hasil jerih payahnya sendiri.

***
***
Tiba-tiba Trimo
terperanjat ditengah lamunannya. "Apakah dari barang itu?" Gumam Trimo mengingat sesuatu.Trimo segera bergegas membangunkan istrinya. 
"Dinda." Trimo membangunkan istrinya dengan mesra.
Sang Istri menggeliat bangun, “Ada apa Kanda?”
"Dinda dapat mana air roti tadi?" Tanya Trimo. Menanyakan roti yang diminumnya ketika waktu berbuka puasa tadi.
"Bu Bowo, tetangga sebelah." jawab istrinya.
“Memangnya ada apa Kanda?” Sang Istri balik bertanya dengan mata terkesiap setelah bangun.
Trimo
menceritakan tentang ketidak-tenangan jiwanya dalam beribadah.
Setelah menceritakan hal ihwal apa yang terjadi pada dirinya sang istri menyarankan untuk menanyakan lan
gsung pada Bu Yudho akan asal-usul roti tersebut, “Kanda Tanya langsung saja sama Bu Yudho.”
“Baiklah Din
da.” Trimo mengangguk.
“Tapi hati-hati Kanda kalau bertanya, jangan sampai membuat beliaunya tersinggung.” Istrinya mengingatkan.
Sekali lagi Trimo
mengangguk namun dengan tatapan nanar menerawang entah kemana di dalam kegelapan kamar yang hanya diterangi lampu pijar warna kuning lima watt itu.
*****
Setelah sholat subuh, mentari masih mengintip malu di balik cakrawala. Cahayanya tersembul samar-samar mengupas gelapnya subuh. Suara-suara burung pun masih enggan mengoceh. Hanya satu dua suara burung
emprityang terdengar seolah mengabarkan bahwa hawa diluar masih dingin.
Trimo
bergegas menemui Bu Yudho. "Maaf Bu Yudho, shubuh-shubuh begini mengganggu." Trimo memulai percakapanya.

Bu Yudho yang sedang menyapu halaman kaget. Tidak seperti biasanya, Trimo
shubuh-shubuh telah berkunjung ke tetangga. Biasanya sepulang dari sawah baru bersua dengan para tetangga, mengobrolkan ngalor-ngidul mengenai, pertanian, perekonomian, kesehatan tak lupa pula mengenai hukum dan perpolitikan. Namun dia sangat berhati-hati jika diajak menggibah tetangganya.
 "Ada apa Kang?" Bu Yudho bertanya.
"Apa benar ibu ngasih roti pada istri saya?" Trimo balik bertanya.
"Iya Kang." Jawabnya penuh keheranan.
"Kalau boleh tahu darimana ibu mendapat roti itu?" 
"Suami saya yang membawanya kemarin lusa." Bu Yudho memberi tahu.
"Untuk pastinya saya kurang tahu, tunggu suamiku saja. Dia masih disawah." Ujarnya. Trimo berpamitan.
Trimokembali pulang. Ditemani sinar mentari yang menyelusup dibalik dedaunan, Trimo
mengayunkan kakinya dengan gontai. Gemericik suara burung diranting pohon rambutan diseberang jalan rumah Bu Yudho tak terdengar merdu di telinga Trimo. Jalan setapak yang menghubungkan rumahnya dan Bu Yudho terasa jauh dan tampak mengecil di ujung sana. Pikirannya kembali kacau mengingat aliran darah yang tercampur dengan roti yang tak jelas asal-usulnya.

*****

Setelah agak siang, akhirnya datang juga Pak Yudho, suami Bu Yudho. Tak berapa lama Trimo kembali datang. Setelah berbasa-basi Trimo langsung menanyakan perihal roti yang diberikan kepada istrinya.
“Maaf sebelumnya Pak.” Trimo
bersopan santun. “Kemarin istri saya mendapat roti dari istri bapak. Kalau boleh tahu dari mana bapak mendapatkan rotii tersebut?” Tanyanya.
"Itu dibagi-bagikan Pak Jomblang kemarin." Pak Yudho memberitahu asal-usul roti tersebut.
“Pak Jomblang?” Dalam hati Trimo bertanya-tanya, siapa pak jomblangitu.
Setelah diberi tahu alamat rumah Pak Jomblang, Trimo meluncur ke rumah kediaman Pak Jomblang. Dengan mengendarai sepeda onthel, Trimo berangkat mencari rumahnya Pak Jomblang. Alamat yang ditunjukkan Pak Yudho tertuju pada kompleks perumahan mewah di tengah kota.
“Bu tahu rumahnya Pak Jomblang?” Trimo
bertanya pada ibu-ibu penjaja kue.
Dengan hanya terdiam ibu itu menunjuk ke arah belakangnya. Sebuah rumah besar nan mewah disbanding dengan tetangga-tetangganya. Sesampainya di rumah Pak Jomblang, Trimo tertegun beberapa saat. Trimo melihat poster besar di depan rumah Pak Jomblang. "Dukung PAK Jomblang. JUJUR terpercaya membawa AMANAT rakyat." Begitu tulisan pada poster tersebut dengan gambar setengah badan Pak Jomblang yang salah satu tangannya mengepal ke atas. Pak Jomblang ternyata anggota dewan yang akan maju lagi pada pemilihan legislatif tahun depan. 
Meski hanya orang miskin dan tidak berpendidikan tinggi, tapi bagi Trimo berita tentang situasi dan kondisi bangsa yang begitu penuh dengan keboborokan tak diketahuinya. Meski hidup di desa kecil, tapi sarana informasi seperti televisi atau pun Koran telah masuk. Meski hanya pada warung-warung kopi. 
Trimo
bergumam dalam hatinya, Apa mungkin roti yang dibagikan Pak Jomblang adalah bentuk dari penyuapan pada para pemilih atau uang untuk membeli roti tersebut adalah hasil korupsi dari uang negara yang dikumpulkan dari pajak rakyat. Atau mungkin roti itu sebernarnya hak orang lain yang kemudian oleh Pak Jomblang tidak disampaikan kepada yang berhak, tapi justru diberikan kepada pendukungnya?. Segala kemungkinan negatif akan asal-usul roti tersebut lalu lalang dibenak Trimo.
"Ah, saya tidak boleh su'udzon." Trimo
menepis pikiran negatifnya tentang Pak Jomblang.
Akhirnya Trimo memberanikan diri untuk masuk ke rumah mewah berpagar tinggi dengan warna abu-abu.
“Assalamualaikum.” Trimo
mengucapkan salam sambil memencet tombol putih dipagar rumah. Setelah berkali-kali Trimo memencet bel dan berulang-ulang memekikkan salam, tapi tak kunjung menemukan jawaban, akhirnya Trimo membuka pintu gerbang yang ternyata tidak dikunci itu. Pos satpam yang ada dibalik pintu gerbang kosong. Si satpam entah kemana, hanya ada pentungan yang tergeletak diatas buku tamu. Radio diatas lemari juga masih menyala, namun hanya mengeluarkan suara tak jelas. Tampaknya si satpam terburu-buru meninggalkan ruangannya sampai-sampai tidak sempat membetulkan saluran gelombang radionya. Setelah Trimo tidak menemukan orang di pos satpam, dia langsung menuju ke rumah besar itu.
Betapa terperanjatnya Trimo ketika melihat ke dalam rumah tersebut. Police Line membentang di depan pintu masuk rumah tersebut. Lebih terperanjat lagi ketika Trimo melihat sebuah mobil avanza hitam bertuliskan: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kaca belakang.
"Astagfirullahal adzim, Innahu Kaana Ghoffaro pikiranku benar, aku telah memakan barang haram yang mengganggu ibadahku.


@syamwongtani Bojonegoro,  18 Agustus 2013.

No comments:

Post a Comment